PENGARUH IMPLEMENTASI ASESMEN PROJEK TERHADAP HASIL BELAJAR TIK DENGAN KOVARIABEL KEMAMPUAN NUMERIK DAN EKSPEKTASI KARIR BIDANG INFORMATIKA DI SMA DHARMA PRAJA BADUNG

Authors

  • Rusmayani Rusmayani STAI Denpasar Bali

Keywords:

Asesmen Projek, Ekspektasi Karir, Hasil Belajar TIK, Kemampuan Numerik

Abstract

ABSTRAK


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar TIK siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen projek dengan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen konvensional dengan kovariabel kemampuan numerik dan ekspektasi karir. Populasi penelitian ini seluruh siswa kelas XI SMA Dharma Praja Badung tahun pelajaran 2013/2014. Sampel diambil dengan cara random sampling. Rancangan dalam penelitian ini adalah Post test only control group design dengan analisis statistik anakova satu jalur. Hasil penelitian menunjukkan (1) Hasil belajar TIK siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen projek menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan hasil belajar siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen konvensional (2) Hasil belajar TIK siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen projek menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan hasil belajar siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen konvensional setelah dikendalikan oleh kovariabel kemampuan numerik dan kovariabel ekspektasi karir (3) Hasil belajar TIK siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen projek menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan hasil belajar siswa yang mengikuti pembelajaran asesmen konvensional setelah dikendalikan secara simultan oleh kovariabel kemampuan numerik dan ekspektasi karir (4) Kemampuan numerik dan ekspektasi karir berkontribusi terhadap hasil belajar TIK dan (5) Terdapat kontribusi secara simultan antara kemampuan numerik dan ekspektasi karir terhadap hasil belajar TIK.

References

[1] Aunurrahman. 2011. Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.
[2] Ayu Tridwiguni, Luh Komang. 2012. Efek Kausal Kualitas Pengelolaan Pembelajaran Dan Ekspektasi Karir Terhadap Motivasi Belajar Dan Kaitannya Dengan Hasil Belajar Bahasa Jepang (Studi Persepsi Para Siswa Kelas XI Program IPB SMAN Di Kota Semarapura). Tesis. UNDIKSHA.
Budiastiti, Desak Nyoman. 2011. Pengaruh Implementasi Asesmen Kinerja Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Ditinjau Dari Bakat Numerik Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kuta Badung. Tesis. UNDIKSHA: Singaraja.
[3] Candiasa, I Made. 2010. Statistik Univariat dan Bivariat Disertai Aplikasi SPSS. Singaraja: Unit Penerbit Undiksha.
[4] Candiasa, I Made. 2011a. Pengujian Instrumen Penelitian Disertai Aplikasi ITEMAN dan BIGSTEPS. Singaraja: Unit Penerbit Undiksha.
[5] Candiasa, I Made. 2011b. Statistik Multivariat Disertai Aplikasi SPSS. Singaraja: Unit Penerbit Undiksha.
[6] Dantes, Nyoman. 2012. Metode Penelitian. Yogyakarta: Andi Yogyakarta.
[7] Program Pascasarjana, 2012. Pedoman Penulisan Tesis Program Pascasarjana Undiksha. Singaraja: Unit Penerbit Undiksha.
[8] Japa Gunawan, I Wayan. 2010. Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation Berbasis Asesmen Proyek Terhadap Prestasi Belajar IPA Ditinjau Dari Kebiasaan Belajar Siswa. Tesis. UNDIKSHA: Singaraja.
[9] Koyan, I Wayan. 2012. Statistik Pendidikan Teknik Analisis Data Kuantitatif. Singaraja: Unit Penerbit Undiksha.
[10] Umbara, Sang Putu. 2011. Pengaruh Penerapan Asesmen Proyek Terhadap Prestasi Belajar IPS Ditinjau Dari Sikap Sosial. Tesis. UNDIKSHA: Singaraja.

Downloads

Published

2015-12-07

How to Cite

Rusmayani, R. (2015). PENGARUH IMPLEMENTASI ASESMEN PROJEK TERHADAP HASIL BELAJAR TIK DENGAN KOVARIABEL KEMAMPUAN NUMERIK DAN EKSPEKTASI KARIR BIDANG INFORMATIKA DI SMA DHARMA PRAJA BADUNG. Widya Balina, 1(1), 86–96. Retrieved from https://journal.staidenpasar.ac.id/index.php/wb/article/view/31